BERITA TEKNOLOGI – Gimbal DJI RS 3 Mini dan DJI Mic kini sudah hadir di Indonesia. DJI RS 3 Mini dan DJI Mic dihadirkan oleh Erajaya Active Lifestyle ,yang digunakan konten kreator. Gimbal terbaru dari DJI yaitu DJI RS 3 Mini saat ini sudah resmi dan sudah ada di Indonesia. Dijual dengan harga Rp 4.695.000. Mereka membawakan generasi terbarunya yaitu stabilizer kamera mirrorless yang diperkirakan akan cocok dengan kebutuhan konten kreator.
Selain itu, DJI juga menghadirkan sebuah mikrofon yaitu DJI Mic. DJI Mic ini adalah microfon yang digunakan pengguna untuk mendukung produksi konten yang dimilikinya. Microfon dijual dengan harga Rp3.609.000.
Baca Juga : Samsung Galaxy Z Fold 5 Hadir dengan Layar Minim Lipatan
Gimbal DJI RS 3 Mini
Berat yang dimiliki DJI RS 3 Mini adalah 795 gram, 50% lebih ringan dibandingkan DJI RS 3 Pro. DJI RS 3 Mini ini mampu membawa beban seberat 2 kilogram.
RS 3 Mini memiliki beberapa kombinasi yaitu Sony A7S3 dan lensa 24-70mm F2.8 GM atau Canon EOS R5 dan lensa RF24-70mm F2.8 STM yang sudah dipastikan kompatibel dengan gimbal ini.
Seperti yang diterapkan pada DJI RS 3 Pro, DJI RS 3 Mini juga dihadirkan dengan teknologi stabilisasi kamera generasi ketiga. Hasil gambar dari DJI RS 3 Mini ini menghasilkan gambar yang andal karena pergerakan yang mulus dari kamera saat proses pengambilan gambar.
RS 3 mempunyai desain dual-layered quick release plate dengan hal itu memungkinkan kamera dipasang dalam orientasi vertikal tanpa adanya aksesoris. Anda bisa menggunakan DJI RS 3 Mini selama 10 jam, dan waktu untuk pengisiannya selama 2,5 jam sampai baterai terisi penuh.
DJI Mic mempunyai koneksi hingga 250 meter diberbagai situasi. Bisa digunakan livestream, didalam studio dan bisa juga diluar. Dengan memiliki berat 30 gram, perangkat ini memiliki magnet dan desain klip sehingga bisa memudahkan proses pemasangan.
Penyimpanan internal yang dimiliki perangkat audio tersebut mempunyai kapasitas 8 GB. Mampu menyimpan 14 jam file audio 24-Bit lossless dan bisa diputar dikomputer tanpa membutuhkan aplikasi lainnya.