Beritateknologi.co.id- Microsoft Uji Coba Akses HP Android Langsung dengan File Explorer Windows 11, Microsoft dilaporkan tengah menguji coba fitur baru yang memungkinkan pengguna mengakses ponsel Android secara langsung dari File Explorer di Windows 11. Fitur ini disebut masih dalam tahap pengujian untuk para Windows Insider.
Mengutip informasi dari The Verge, Senin (29/7/2024), dengan integrasi langsung di File Explorer, perangkat Android akan muncul seperti perangkat USB biasa di Windows 11
Baca juga : 7 Rekomendasi Laptop untuk Programmer, Coding Makin Lancar
Kemudian, pengguna dapat dengan mudah menyalin, memindahkan, mengubah nama, termasuk menghapus file antara PC dengan ponsel Android. Cara ini tentu lebih cepat dibandingkan aplikasi Phone Link yang ada sekarang.
Untuk dapat menjajal fitur ini, HP Android harus menggunakan sistem operasi Android 11 atau yang lebih baru. Selain itu, pengguna juga harus menjadi program Windows Insider dan menggunakan alikasi Link to Windows versi beta.
Disebutkan, fitur ini sedang diuji coba di semua saluran Windows Insider, termasuk Release Preview. Karenanya, ada kemungkinan fitur ini akan segera tersedia untuk semua pengguna Windows 11.
Agar bisa menjajal fitur ini File Explorer ini, pengguna dapat masuk ke menu Settings > Bluetooth & Devices > Mobile Device. Lalu, pilih opsi Manage Devices untuk mengizinkan PC terhubung ke ponsel Android.
Nantinya, pengguna akan melihat ada opsi untuk mengaktifkan fitur akses di File Explorer, selain pilihan notifikasi dan akses kamera yang biasa.
Nantinya, pengguna akan melihat ada opsi untuk mengaktifkan fitur akses di File Explorer, selain pilihan notifikasi dan akses kamera yang biasa.